berita terbaru islam dan berita update

8/19/2016

Waspada Jebakan 'Siapa yg Mengintip Facebook Kamu'

Pengguna medsos Facebook pasti pernah menemukan postingan berbunyi," Ingin tahu siapa yg mengintip Facebook kamu...? " Waspadalah jika mendapati postingan seperti ini karena bisa jadi merupakan spambot yg menggunakan web Siapalihat. com.

Siapalihat.com menggunakan teknik lama yg mengeksploitasi kelemahan dalam aplikasi Facebook.Salah satu aplikasi yg sering dieksploitasi adalah HTC Sense.

Sebenarnya Facebook sudah mempersulit pengembang aplikasi ini utk membajak akun Facebook korbannya dengan memberikan syarat pada pengguna utk secara sadar memberikan persetujuan kepada aplikasi sebelum jalankan posting.

Segala macam peringatan juga sudah dimunculkan Facebook sebelum memberikan hak posting kepada aplikasi tersebut .

Namun sayangnya.... - Namun sayangnya,spambot tersebut kini justru semakin banyak bermunculan.Saat ini banyak beredar postingan di status akun Facebook yg menuliskan kalimat siapa saja yg bisa melihat Facebook miliknya dan tidak lupa disertakan nama-namanya.

 Waspada Jebakan 'Siapa yg Mengintip Facebook Kamu'


Menurut Alfons Tanujaya dari Vaksin.com,sebenarnya itu langsung diambil dari friend list akun korban yg diklaim mengintip akun Facebook.Dengan begitu,korban lainnya percaya dan mengikuti apa yg diperintahkan oleh web Siapalihat.com.

Sekali korbannya mengklik tautan yang di dapatkan,maka proses rekayasa sosial dimulai.

Lalu bagaimana cara mencegahnya? Alfons menjelaskan,spambot ini bisa ditangkal dengan...
Nah, Anda yg sudah terlanjur terjebak spambot ini,tak bisa menghilangkannya hanya dengan mengganti password saja. Namun harus menghapus aplikasi HTC Sense.Bagaimana caranya?

Dilansir dari Vaksin.com,berikut langkah-langkahnya :

1. Buka peramban dan login ke akun Facebook Anda

2. Buka alamat web https :// www. facebook. com/settings? tab=applications

3. Arahkan mouse ke HTC Snese dan klik (X) utk menghapus aplikasi ini. Kemudian Anda akan mendapatkan konfirmasi

4. Kemudian pilih tanda centang saat terlihat konfirmasi " Delete all your HTC Sense activities including posts,photos and videos on Facebook.This may take few minutes " dan klik (Remove) utk menghapus aplikasi HTC Sense serta membebaskan Anda dari spambot ini.
Baca Juga:Manfaat Shalat Lima Waktu 
5. Kunjungi wall seluruh teman Anda dan hapus satu per satu posting yg dilakukan bot dan informasikan bagaimana cara menghapusnya pada teman-teman lain yg juga terinfeksi.

6. Jika menemukan posting bot semacam ini lagi segera hapus dan informasikan kepada teman-teman Anda supaya tak tertipu.
Waspada Jebakan 'Siapa yg Mengintip Facebook Kamu' Rating: 4.5 Diposkan Oleh: MY BLOGGER

0 comments:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.